Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Upaya Mewujudkan UHAMKA dan Islam yang Maju

Upaya Mewujudkan UHAMKA dan Islam yang Maju UHAMKA -   Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka atau yang biasa disebut UHAMKA merupakan...


Upaya Mewujudkan UHAMKA dan Islam yang Maju
UHAMKA - Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka atau yang biasa disebut UHAMKA merupakan Perguruan Tinggi yang berakidah Islam. Salah satu kampus terbaik yang pernah ada ini memiliki berbagai fakultas dengan program studi yang beragam. Dengan begitu, calon mahasiswa bisa memilih jurusan kuliah yang sesuai dengan minat, bakat, dan kemampuan yang dimilikinya. Banyaknya jurusan yang ada juga membuat UHAMKA dan Islam yang maju secara perlahan bisa kian pesat.

Salah satu upaya memajukan UHAMKA dan Islam ialah dengan mengadakan Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (PIMNAS). PIMNAS adalah kegiatan puncak pertemuan secara nasional sebagai perwujudan kreativitas sekaligus penalaran ilmiah mahasiswa. Kegiatan tersebut sudah terjadwal oleh Perguruan Tinggi secara akademik. PIMNAS bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan budaya persaingan akademik dan unjuk gigi perihal prestasi yang diraih di kalangan mahasiswa. PIMNAS ini dilakukan oleh Perguruan Tinggi yang didasarkan pada kesepakatan pimpinan perguruan tinggi.

Kegiatan PIMNAS pun telah disetujui oleh berbagai pihak yang terkait. PIMNAS memiliki peranan penting sebagai media pertemuan nasional serta forum kompetisi kreativitas yang diikuti oleh mahasiswa ataupun kelompok mahasiswa. Mulai dari mahasiswa yang sudah terpilih lewat seleksi hingga peserta mahasiswa bebas untuk mengikuti kegiatan lainnya. Hal tersebut dilakukan dengan dukungan dana mandiri maupun dari Perguruan Tinggi yang mengirimnya.

PIMNAS pada tahun 2018 itu sendiri diadakan tanggal 28 Agustus sampai 2 September 2018. Pada tahun ini, PIMNAS ke 31, Universitas Negri Yogyakarta (UNY) menjadi tuan rumahnya. Sebanyak 1.523 mahasiswa mengikuti kegiatan ini. Adapun salah satu diantaranya ialah 3 mahasiswa dari UHAMKA. Ketiga mahasiswa tersebut berasal dari fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) yang mengambil jurusan Pendidikan Bahasa Indonesia.

Ketiga mahasiswa Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka tersebut bernama Deyana Wanda Aulia, Dwi Utari, dan Iqbal Hidayat. Mahasiswa tersebut menjadi perwakilan Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka untuk mengikuti ajang kompetensi bersama 1.520 mahasiswa lainnya yang berasal dari semua kampus terpilih yang ada di seluruh penjuru Indonesia. Mengikuti kegiatan PIMNAS tersebut menjadi salah satu upaya dalam mewujudkan harapan UHAMKA dan Islam yang maju.

Mau Beasiswa ? Klik Disini

image : uhamka.ac.id

Reponsive Ads